oleh

Pasca Idulfitri, Dewan Taopik Adakan Halalbihalal di Kantor Kecamatan

ADHIKARYACITRA.com – Dalam upaya mempererat silaturahmi pasca Idulfitri 1446 Hijriah, Pemerintah Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, menggelar kegiatan halalbihalal yang berlangsung khidmat dan penuh keakraban di aula kantor kecamatan.

Kegiatan tersebut dihadiri berbagai unsur pemerintahan dan tokoh masyarakat, termasuk jajaran Koramil dan Polsek, para kepala UPTD/UPTB, MUI, DMI, PHI, KTT, NU, MTM, FPP, PKDZ, UPZ, TP PKK, Karang Taruna, serta seluruh kepala desa di wilayah Kecamatan Ciemas. Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi dari Fraksi Gerindra, Taopik Guntur Rochmi, turut hadir dalam kegiatan tersebut.

Dalam sambutannya, Taopik menekankan pentingnya momentum halalbihalal sebagai wadah mempererat hubungan antarwarga sekaligus memperkuat sinergi dalam pembangunan daerah.

“Halalbihalal adalah kewajiban kita sebagai umat manusia, untuk memperbaiki hubungan dengan Allah dan sesama. Ini menjadi momen saling memaafkan pasca Ramadhan dan Idulfitri,” ujar Taopik.

Ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menjaga kekompakan demi kemajuan Kecamatan Ciemas.

“Kalau tidak kompak, bagaimana daerah ini bisa maju? Kita harus introspeksi. Kunci pembangunan adalah persatuan dan keharmonisan,” tegasnya.

Taopik berharap seluruh pihak dapat bersinergi membangun sembilan desa di Kecamatan Ciemas sebagai pijakan utama kemajuan wilayah.

Senada dengan itu, Camat Ciemas Usep Supelita menyebut halalbihalal sebagai agenda tahunan yang bertujuan memperkuat ukhuwah islamiyah dan kolaborasi lintas sektor.

“Semoga kegiatan ini membawa hikmah, mempererat silaturahmi, dan memperkuat sinergi antara muspika dan seluruh elemen masyarakat. Kita harap ukhuwah yang terjalin dapat membawa kebaikan bersama,” pungkasnya.

Admin

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed